Pada tutorial ini, kita akan menerapkan beberapa langkah dalam membuat tipografi bergaya Grunge abstrak menggunakan tekstur logam berkarat dengan Photoshop.
Inspirasinya sih ... penulis dapatkan ketika penulis lagi jalan-jalan di dunia kita nee ... (sok aksi...he...he...)
Baik ... mari kita bersama-sama menelusuri teknik Blending Layer, macam-macam filter, dan metode pembuatan tulisan dengan efek 3D yang menarik. Simak baik-baik .... jangan lupa kopi dan some cigar .. OK ?
Sudah lihat ..? Bagus tidak ?
Lanjut .....
Langkah 1
Download gambar Grungy di bawah ini, lalu buka di Photoshop. Kita akan membuatnya sebagai latar belakang (background) dari latihan kita kali ini.
(Klik pada gambar untuk memperbesar, lalu klik kanan dan pilih Save As ....
Simpan di kotak harta karun anda ...)
Putar canvas dengan ukuran 90 derajat searah jarum jam. Klik Image > Rotate Canvas > 90 degree CW.
Kita bisa menambahkan sedikit noise pada latar belakang gambar dan membuatnya tampak lebih grungy. Untuk melakukannya, buat duplikat dari layer background (klik Layer > Duplicate Layer... lalu beri efek noise pada layer hasil duplikat tadi (kita beri nama layer ini "Background copy", lalu tempatkan di atas layer "Background").
Klik Filter > Noise > Dust & Scratches.
Atur parameternya seperti pada gambar berikut :
Ubah blending mode-nya menjadi "Overlay" (berada pada window Layers), maka hasilnya akan terlihat seperti ini :
Langkah 2
Buat duplikat dari layer "Background copy" tadi (kita beri nama "Background copy 2"), klik Filter > Sharpen, pilih Smart Sharpen. Atur nilai-nilainya seperti gambar berikut :
Biarkan blending mode dari layer ini pada "Overlay". Maka hasilnya kelihatan seperti ini :
Langkah 3
Buat duplikat dari layer "Background copy 2" (akan bernama "Background copy 3"). klik Filter > Stylize, pilih Glowing edge dan pakailah pengaturan berikut :
Biarkan blending modenya pada posisi "Overlay". Maka hasilnya akan seperti pada gambar di bawah ini :
Setelah itu, klik Image > Adjusments dan pilih Black & White ....
atau anda bisa menekan tombol Ctrl+Shift+Alt+B. Atur parameternya.
Akan terlihat .....
Langkah 4
Buat duplikat dari layer "Background copy 3" (akan bernama "Background copy 4").
Ubah blending mode-nya menjadi "Screen", maka hasilnya akan seperti gambar berikut :
Untuk menambahkan sedikit kedalaman warna, kita akan memakai pengaturan Black & White pada layer ini. Klik Image > Adjusments dan pilih Black & White .... (tekan tombol Ctrl+Shift+Alt+B) dengan pengaturan seperti pada gambar berikut :
Hasilnya ....
Langkah 5
Masih pada layer "Background copy 4", pakailah Eraser Tool (tekan tombol E) dengan ukuran brush yang besar dan dengan pinggiran yang halus. Klik kanan pada area kerja, geser slider Master Diameter-nya menjadi lebih besar, lalu geser slider Hardness-nya menjadi 0%.
Anda juga bisa merubah ukuran pengaturannya pada bagian menu Brush Tool (Di bawah Menu Bar) dengan merubah nilai Brush, Opacity, dan Flow. Lalu hapus bagian yang menutupi area warna kuning keemasan dari layer di belakangnya. Kira-kira hasilnya akan seperti ini :
Ubah blending mode-nya menjadi "Color", dan hasilnya akan seperti ini ...
Langkah 6
Kembali ke layer "Background copy 3". Gunakan Eraser Tool seperti pada Langkah 5. Kali ini hapus bagian tengah dari layer. Lihat hasilnya:
Langkah 7
Sekarang ... mari kita buat tulisan di atas layer-layer background tadi. Layer ini seharusnya berada paling atas pada window Layers.
Jika anda sudah merasa yakin dengan teks tersebut, Klik Layer > Rasterize > Type. Ubah blending mode menjadi "Hard Light". Beri beberapa efek blending dengan cara Klik Layer > Layer Style > Blending Options ....
Aturlah beberapa efek tersebut seperti pada gambar berikut ....
(Pastikan efek yang anda rubah diberi tanda centang !)
Drop Shadow :
Bevel and Emboss:
Texture
Gradient Overlay:
Maka seharusnya hasilnya akan terlihat seperti ini ...
Buat duplikat dari layer teks tadi sebanyak 7 sampai 8 kali. Biarkan blending mode dari tiap layer tadi pada posisi "Hard Light". Akan terlihat tulisan yang lebih dalam dan padat seperti gambar berikut ...
Gabungkan 7 sampai 8 layer tadi dengan cara : Pilih ke 8 layer tadi, lalu tekan Ctrl E. Beri nama layer yang telah digabungkan tadi dengan nama "Teks".
Langkah 8
Pastikan blending mode dari layer "Teks" tadi pada posisi "Hard Light", buat duplikatnya, lalu beri filter Gaussian Blur pada layer hasil duplikat (Layer "Teks copy 2").
Klik Filter > Blur > Gaussian Blur ...
Atur nilainya ...
Setelah itu, buat duplikat dari layer "Teks copy 2" (akan bernama "Teks copy 3"). Beri efek overlay warna putih dengan Color Overlay. Klik Layer > Layer Styles > Color Overlay.
Atur parameternya ...:
Lalu masih pada layer ini juga, hapus beberapa bagian dari teks secara berhati-hati dengan menggunakan penghapus (Eraser Tool) sehingga akan tampak seperti gambar berikut ....:
Langkah 9
Untuk memberikan sedikit cita rasa pada gambar, kita bisa memberikan efek "awan" dengan membuat layer baru di antara layer Teks dan layer Background. Beri nama layer "Awan".
Gunakan Lasso Tool dengan ukuran feather 40px untuk membuat seleksi pada layer tersebut. Tekan tombol D. Lalu klik Filter > Render > Clouds.
Agar awan tersebut tidak terlihat rata, kita dapat membuat duplikat dari layer awan tadi dan ubah mode blendingnya menjadi "hard light".
Berikut contoh haslnya ....:
Bagus bukan ....? Ya iya laah ....
Anda bisa menambahkan sendiri beberapa tekstur, filter atau mengatur blending modenya.
OK. Sekian tutorial kita kali ini. Semoga bermanfaat !!
Beri support atau komentar biar penulis bisa membuat tutorial yang lebih bagus lagi yach ..
Berikut ini hasil akhir dari percobaan yang penulis lakukan. (Saya tambahkan sedikit radial blur, dan mengatur sedikit "colour balance" )
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))
Posting Komentar